Breaking News

Isu Pesepakbola Kelahiran Brazil Berkewarganegaraan Indonesia


Di tengah maraknya isu Menteri ESDM Arcandra Tahar berkewarganegaraan Amerika Serikat (AS), di jagat maya juga sedang heboh ada pemain kelahiran Brasil, Wanderley Santos, yang memperkuat klub Uni Emirat Arab (UEA) Al-Nasr, terdaftar sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).

Seperti dikutip dari FA-Net, Senin 15 Agustus 2016, dalam kolom registrasi pemain Al-Nasr itu, Wanderley Santos memang terdaftar sebagai pemain berkewarganegaraan Indonesia. Pemain yang berposisi striker itu berusia 27 tahun saat namanya teregistrasi di Asosiasi Sepak Bola UEA (UEAFA).

Dari berbagai penelusuran yang ada, pemain dengan nama lengkap Wanderley Santos Monteiro Junior ini lahir di Campinas, Brasil, 11 Oktober 1988.

Kariernya dimulai saat masuk Akademi Ponte Preta. Karier profesionalnya juga diawali di klub itu pada 2006. Pada 2008 Wanderley Santos pindah ke Cruzeiro hingga 2010, dengan beberapa kali masa peminjaman ke Santo Andre, Sao Caetano, dan Gremio Prudente.

Pada 2011 Wanderley Santos direkrut Flamengo. Namun hanya bertahan setengah musim. Kemudian Wanderley pindah ke Al-Arabi. Hingga 2014 ia hijrah ke Al Sharjah SC sampai 2016 ini hengkang ke Al-Nasr.

Hingga saat ini belum ada konfirmasi dari PSSI mengenai status Wanderley Santos.

Tidak ada komentar