Breaking News

Olympique Lyon Resmi Gaet Pemain Keturunan Indonesia


Klub Prancis, Lyon secara resmi telah mengenalkan Kenny Tete sebagai pemain barunya. Lyon membeli Tete dari klub Belanda, Ajax Amsterdam. Bek Kanan berusia 21 tahun ini dibeli dengan harga 3 juta euro atau setara dengan 458 miliyar rupiah. Ia diperkenalkan sebagai pemain baru Lyon pada Senin (10/7) waktu setempat.

Kepindahan Tete Ke Olympique Lyon lantaran ia jarang mendapatkan kesempatan bermain bersama tim utama Ajax Amsterdam. Musim lalu ia bermain untuk Jong Ajax hanya bermain sebanyak empat pertandingan. Sedangkan di Eredivisie hanya tampil lima laga, itupun lebih sering sebagai pemain pengganti.

"Musim terakhir saya di Ajax tidak terlalu bagus, dan itu sulit bagi saya. Tapi saya selalu bersikap positif, itulah keputusan pelatih," ujar Kenny Tete.

Meski minim kesempatan bermain, Tete tetap diminati oleh Les Gones. Bahkan melihat Tete mempunyai masa depan yang menjanjikan, maka petinggi klub langsung memberikan kontrak jangka panjang selama lima tahun ke depan hingga 30 Juni 2022.

Kenny Tete merupakan produk akademi Ajax yang sudah bermain di sana sejak 2005 ketika usianya masih 10 tahun dan pada tahun 2015 ia dipromosikan ke tim utama Ajax Amsterdam. Pada 5 Februari 2015 ia menjalani debut pertamanya bersama tim utama Ajax dalam pertandingan melawan AZ Alkmaar.

Selama bermain bersama tim utama, Tete telah bermain sebanyak 55 pertandingan di kompetisi resmi. Ia juga telah menjalani debut internasionalnya bersama dengan Timnas Belanda pada akhir tahun lalu. Saat ini, Tete sudah memiliki enam caps bersama dengan De Oranje.

Tidak ada komentar